Kuliah Umum Akuntansi UII Hadirkan Ketua IAPI Bahas Profesi Akuntan Publik di Indonesia
Yogyakarta, 23 Oktober 2025 – Program Studi Akuntansi Universitas Islam Indonesia (UII) kembali menyelenggarakan kuliah umum yang bekerja sama dengan Institute Akuntan Publik Indonesia (IAPI). Kegiatan ini menghadirkan pembicara utama Bapak Sandra Pracipta, S.E., M.Acc., Ak., CA., CPA., ASEAN CPA., CFI, seorang Akuntan Publik yang memiliki Kantor Akuntan Publik (KAP) sendiri, yaitu KAP Sandra Pracipta, sekaligus menjabat sebagai Ketua IAPI. Kuliah umum ini mengangkat tema “Dari Kampus Menju Profesional: Simbiosis Menuju Akuntabilitas dan Keuangan Keunggulan Global.” Acara yang berlangsung di Ruang P1/2 Fakultas Bisnis dan Ekonomika (FBE) UII ini dihadiri oleh mahasiswa dari berbagai angkatan dan berlangsung dengan antusias.
Dalam pemaparannya, Bapak Sandra menjelaskan secara komprehensif mengenai profesi akuntan publik sebagai salah satu jalur karier bergengsi di bidang akuntansi.
“Seorang akuntan publik merupakan profesional yang telah lulus sertifikasi, memiliki izin praktik dari Kementerian Keuangan, dan berwenang untuk menyediakan berbagai jasa akuntansi seperti audit laporan keuangan, audit kinerja, audit internal, kompilasi laporan keuangan, pembukuan, prosedur yang disepakati atas informasi keuangan, serta audit sistem teknologi informasi. Beliau juga menjelaskan bahwa Kantor Akuntan Publik (KAP) dapat berbentuk perseorangan maupun persekutuan.” ujar Sandra.
Sandra juga menuturkan saat ini, jumlah KAP di luar Pulau Jawa masih sangat terbatas, sehingga menjadi peluang besar bagi lulusan akuntansi yang berasal dari daerah tersebut untuk kembali ke kampung halaman dan berkontribusi sebagai akuntan publik.
Selain membahas peran dan peluang akuntan publik, Bapak Sandra juga menjelaskan proses dan tahapan untuk menjadi akuntan publik profesional. Seseorang harus melalui Ujian Profesi CPA (Certified Public Accountant) yang diselenggarakan oleh IAPI, kemudian lulus verifikasi, dan memperoleh izin praktik dari Kementerian Keuangan. Ujian tersebut terdiri atas beberapa tahap, yaitu level dasar atau Associate CPA (A-CPA), level profesional (CPA), dan penilaian pengalaman audit atau CPA Expert. Setelah menyelesaikan seluruh tahapan dan memenuhi syarat pengalaman, peserta dapat secara resmi menjadi akuntan publik bersertifikat.
Melalui kuliah umum ini, mahasiswa akuntansi diharapkan semakin memahami pentingnya kompetensi profesional, sertifikasi, dan integritas dalam dunia akuntansi publik. Acara ini juga menjadi ajang inspiratif bagi mahasiswa untuk mempersiapkan diri meniti karier sebagai akuntan publik yang berintegritas dan berdaya saing global.


