Kemajuan Teknologi Membuat Akuntan Semakin Dibutuhkan
Dunia akuntansi banyak disebut tidak lagi dibutuhkan karena kemajuan teknologi. Ketua Program Studi Akuntansi Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Dr. Mahmudi, S.E., M.Si., Ak., CA., CMA, menolak keras dugaan-dugaan tersebut. Ia menilai, kemajuan teknologi saat ini justru membuat profesi akuntan menjadi sangat dibutuhkan. Karenanya, Mahmudi merasa, akuntansi akan tetap relevan diajarkan dan dikembangkan.
Profesi akuntan tidak akan hilang dalam karir, bahkan tetap relevan dengan era industri 4.0. Hanya saja ilmu akuntansi harus melakukan evolusi agar tetap relevan dengan zamannya.
“Kami sangat menolak pernyataan tersebut. Bagi kami, akuntansi akan tetap relevan dengan zaman, tetap relevan dengan revolusi industri 4.0. Tanpa seorang akuntan yang baik, bisnis, perusahaan apapun akan rapuh dan tidak akan mampu bersaing di masa depan. Sebaliknya, dengan akuntan yang baik bisnis tidak lagi memerlukan ruang besar, bahkan hanya dengan ruangan kecil pun dapat menjangkau hingga ke seluruh belahan dunia,” jelas Mahmudi.
Akuntansi telah ber-evolusi yang dilakukan ke arah analisis, serta penguatan dalam hal-hal kewirausahaan akuntansi dan inovasi-inovasi bidang akuntansi dan keuangan. Akuntansi akan tetap relevan dengan zaman, tetap relevan dengan revolusi industri 4.0 maupun 5.0.
Dr. Mahmudi menjelaskan, akuntansi memiliki prospek karir yang bagus pada masa mendatang. Hal itu dibuktikan lewat kontribusi alumni-alumni akuntansi seperti Gubernur Bank Indonesia, Direktur PT KAI, dan tokoh-tokoh lain.
Di era teknologi seperti hari ini, akuntan tidak lagi menggunakan teknologi klasik seperti mencatat debit dan kredit. Akuntansi lebih dibutuhkan dalam analisis dan model akuntansi, sehingga yang dilakukan akuntan adalah melakukan analisis data, serta membuat keputusan yang cepat dan tepat.
Tentunya, akuntansi dalam kerangka berpikir yang luas akan memberikan pandangan mengenai manajemen, investasi, keuangan, serta resiko sehingga akuntansi bukan merupakan suatu hal yang dapat dipisahkan seutuhnya dari kehidupan manusia.